Wednesday, December 2, 2009

Kehidupan yang sesungguhnya


Matahari terbenam , kehidupan berkembang, dunia berseri kembali setelah tidur semalaman, begitu juga kelahiran akan datang kembali..
Kematian menyusul kemudian dan siapa yang akan menduga jika saja kematian dan kelahiran ada kalanya  datang secara bersamaan????

Kematian memutus keterikatan pada hal - hal dan kemewahan duniawi..
Banyak cara ditempuh orang untuk memakmurkan kehidupan dunia, namun tidak sedikit yang lupa akan kemakmuran setelahnya, padahal kita tau dunia ini hanyalah tempat persinggahan sementara saja, sementara tujuan  dan kehidupan akhir yang sebenarnya justru setelah  kematian  tersebut.

Bak mentari yang telah terbenam  lalu terbit kembali dipagi hari , dan pada saat itu kita tidak tau apakah kita berhak untuk berada disana?????Wallahualam bissawab..

Mari kita mengingatkan diri sendiri untuk senantiasa menyadari dan ingat kehidupan yang sesungguhnya.......


No comments:

Post a Comment